ARTIKEL

Bagaimana Mengatasi Anak Yang Sulit Makan?

Oct 02, 2017 12:08am

Penyajian makanan yang kreatif tidak ada salahnya dicoba lho, Bunda. Misalnya makanan yang disiapkan untuk bekal si kecil di sekolah berupa nasi putih atau nasi goreng yang dicetak berbentuk beruang, mobil atau pesawat. Telur dadar dapat Bunda tambahkan sebagai mata dan wortel yang dibentuk seperti hidung. Cetakan untuk nasi atau telur dapat Bunda dapatkan dengan mudah seperti di supermarket. Inspirasi lainnya dapat Bunda cari di internet dengan mudah agar lebih menarik. Bentuk atau tokoh kartun kesukaan si kecil juga dapat menjadi pilihan Bunda agar penyajian lebih menarik sehingga si kecil pasti akan lebih senang dan bersemangat saat makan.

Tags:

Halaman